Profil Pimpinan Universitas Negeri Jakarta

Halaman ini memuat profil singkat pimpinan Universitas Negeri Jakarta, di antaranya adalah Rektor dan Wakil Rektor.

Prof. Dr. Komarudin, M.Si.
Rektor Universitas Negeri Jakarta
(Unduh LHKPN)

Lahir di Indramayu pada 1 Maret 1964. Kesehariannya saat ini adalah sebagai Dosen pada Program Studi Pendidikan Pancasila dan Kewarnagenaraan Fakultas Ilmu Sosial dan Program Studi S2-S3 Pendidikan dan Evaluasi Pendidikan, Pascasarjana UNJ.  Sejak 26 September 2019 diamanahi tugas sebagai Rektor Universitas Negeri Jakarta periode 2019-2023. Jenjang Pendidikan Sarjananya diperoleh dari Program Studi Pendidikan Moral Pancasila dan Kewarganegaraan (PMPKN) IKIP Jakarta (Sekarang UNJ) tahun 1990. Magister Sains diperoleh dari Departemen Sosiologi, FISIP UI, tahun 1999. Sementara itu, gelar doktornya diperoleh dari Program Studi Penelitian dan Evaluasi Pendidikan (PEP), Pascasarjana Universitas Negeri Jakarta, tahun 2012.

Prof. Dr. Suyono, M.Si.
Wakil Rektor Bidang Akademik
(Unduh LHKPN)

Prof. Dr. Suyono, M.Si. menyelesaikan studi Sarjananya pada program studi Pendidikan Matematika IKIP Jakarta tahun 1991. Magister Sains dalam bidang ilmu Matematika diperolehnya di Universitas Gadjah Mada pada tahun 1998. Tahun 2003, ia meraih gelar Doktor “Probability and Statistics” di Delft University of Technology, Belanda. Fokus penelitiannya adalah pada Stochastic Process dan Reliability and Maintenance.

Prof. Dr. Ari Saptono, S.E., M.Pd.
Wakil Rektor Bidang Umum dan Keuangan
(Unduh LHKPN)

Sebelum dilantik menjadi Wakil Rektor Bidang Umum dan Keuangan pada tahun 2023, Prof. Dr. Ari Saptono, M.Pd. adalah Dekan Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Jakarta tahun 2016-2020 & 2020-2023. Gelar Sarjana Ekonimi diperoleh di Universitas Sebelas Maret pada tahun 1996. kemudian, Pada 2003, ia meraih gelar Magister Pendidikan pada program studi Manajemen Pendidikan, Program Pascasarjana Universitas Negeri Jakarta. selanjutnya, Tahun 2016, ia memperoleh gelar Doktor dalam bidang Penelitian dan Evaluasi Pendidikan.

Dr. Abdul Sukur, M.Si.
Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan
(Unduh LHKPN)

Dr. Abdul Sukur, S.Pd., M.Si lahir lahir di Kuningan pada 30 November 1969. Ia menempuh pendidikan Sarjana di IKIP Jakarta, dan melanjutnya studi Magisternya di Institut Pertanian Bogor pada 2004. Gelar Doktornya diperoleh dari Universitas Negeri Jakarta pada tahun 2012. Ia merupakan pelatih atlet renang nasional pada tahun 1997, dan pelatih renang internasional di Singapura dan Thailand. Karirnya diawali sebagai dosen di Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) Universitas Negeri Jakarta, dan pernah diamanahkan menjadi Koordinator Program Studi Olahraga Rekreasi pada tahun 2004-2007. Empat tahun kemudian, tepatnya pada tahun 2011 hingga 2013, Ia diamanahkan menjadi Dekan FIK. Saat ini Dr. Abdul Sukur, S.Pd., M.Si. diamanahi tugas sebagai Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni sejak dilantik pada 2019.

Dr. Totok Bintoro, M.Pd.
Wakil Rektor Bidang Perencanaan dan Kerja sama
(Unduh LHKPN)

Dr. Totok Bintoro adalah dosen tetap pada Program Studi Pendidikan Khusus, Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Jakarta.  Ia dilantik sebagai Wakil Rektor UNJ Bidang Perencanaan dan Kerja sama untuk periode tahun 2019-2023 dan bertanggung jawab atas perencanaan pengembangan UNJ dan kerja sama dengan berbagai institusi baik lokal, regional maupun internasional. Ia memulai kariernya sebagai dosen tetap pada Pendidikan Luar Biasa/Pendidikan Khusus, Fakultas Ilmu Pendidikan UNJ pada tahun 1988. Ia lulus dari Institut Keguruan dan Ilmu Pendidikan (IKIP) Bandung, Indonesia dengan gelar Sarjana Pendidikan.  Gelar Doktor Pendidikan Bahasa diperolehnya dari UNJ. Sebelumnya ia menjabat sebagai Ketua LP3M UNJ dan sebagai Tim Ahli pendidikan guru di Kementerian Riset dan Teknologi serta Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.